School Info
Sunday, 03 Nov 2024
  • SMAN 3 Yogyakarta - School of Leadership - Jogja Berhati Nyaman
  • SMAN 3 Yogyakarta - School of Leadership - Jogja Berhati Nyaman
1 July 2016

PeDes Meraih Prestasi Baru di JDF Award

Fri, 1 July 2016 Read 608x Tak Berkategori

Kali ini berita menggembirakan datang dari salah satu ekstrakurikuler di SMA Negeri 3 Padmanaba yaitu Padmanaba English and Debating Society atau akrab disapa dengan nama PeDes. Pada Jumat (25/6) yang lalu, PeDes dinyatakan sebagai The Best High School team 2016 di acara JDF Awarding Night yang dilaksanakan di Yellow Star Hotel Yogyakarta. Jogja Debating Forum (JDF) adalah organisasi debat di Yogyakarta dan sekitarnya yang membawahi pembinaan dan pelatihan dalam hal debat di sekolah menengah maupun di universitas. JDF ini juga merupakan organisasi yang bergerak di bidang pendidikan, terutama dalam hal kebahasaan.

Ada 3 perwakilan dari PeDes yaitu, Tantri Juliana, Pradipta Khairani, dan juga Saintissa Yanuaristi sebagai PeDes 72 yang berhasil meraih The Best High School team 2016 dan menerima penghargaan medali. Tentunya penghargaan ini sangat membanggakan baik bagi tim PeDes yang satu ini maupun bagi SMA Negeri 3 Padmanaba. Setelah melalui banyak perlombaan dan dapat meraih penghargaan yang tentunya cukup banyak, penghargaan ini juga merupakan capaian yang sangat luarbiasa. Sebelum penghargaan ini, PeDes SMA Negeri 3 menginput prestasi – prestasi selama tahun ajaran 2015/2016 dan prestasi dari PeDes kali ini merupakan yang paling unggul dibanding kompetitor yang lain. Dalam acara ini, juga terdapat penghargaan lain yaitu best debater 2016 bagi sekolah menengah maupun universitas dan pemilihan untuk menentukan presiden dari organisani JDF ini.

Menurut Mareeka sebagai salah satu anggota ekstrakurikuler PeDes, PeDes 72 ini sangat luarbiasa. Mereka adalah salah satu dari ‘kembali bangunnya’ PeDes di ranah Padmanaba. Dengan seriusnya komitmen mereka, PeDes kembali terbangun dan banyak menghasilkan prestasi – prestasi regional maupun nasional. Harapan Mareeka selaku adik dari PeDes 72 adalah berharap agar PeDes 73 nanti dapat meneruskan perjuangan dan usaha dari kakak – kakak PeDes dan dapat membuahkan hasil yang maksimal, terkait dengat penghargaan PeDes kali ini. Tentunya selamat dan sukses akan prestasinya Padmanaba English and Debating Society kali ini.

 

Penulis: Amalia Permata Insani

Facebook Comments Box
This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

Pengumuman

Publish : 02/11/2023
STRUKTUR ORGANISASI SMAN 3 YOGYAKARTA
Facebook Comments Box
Publish : 05/05/2023
Pengumuman Kelulusan Siswa Kelas XII Tahun Pelajaran 2022/2023
Kepada Padmanaba 78, Selamat atas keberhasilan menyelesaikan studi di SMA Negeri 3 Yogyakarta. Segala prestasi..
Publish : 30/08/2021
Beasiswa Peserta Didik dan Putra-Putri Guru Karyawan serta Bantuan Kegiatan Peserta Didik SMA Negeri 3 Yogyakarta Tahun Ajaran 2021-2022
Sesuai dengan program kerja SMA Negeri 3 Yogyakarta tahun 2021/2022 untuk mendukung jaminan kelangsungan pendidikan..
November 2024
M T W T F S S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

MAP SEKOLAH

Kontak Padmin lewat WhatsApp ?