School Info
Saturday, 22 Mar 2025
  • SMAN 3 Yogyakarta - School of Leadership - Jogja Berhati Nyaman
  • SMAN 3 Yogyakarta - School of Leadership - Jogja Berhati Nyaman
25 August 2016

Hari Agustusan Padmanaba

Thu, 25 August 2016 Read 822x Tak Berkategori

Pada hari Rabu (17/8) yang lalu, Republik Indonesia sedang merayakan kemerdekaannya yang ke – 71 tahun. SMA Negeri 3 Padmanaba Yogyakarta juga turut hadir dalam menyemarakkan Hari Kemerdekaan ini dengan acara Hari Agustusan Padmanaba (HAP) yang diselenggarakan di Lapangan Tengah SMA Negeri 3. Acara ini dimulai pada pukul 08.30 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB. HAP ini diisi dengan berbagai acara dan diawali dengan upacara bendera sebagai penghormatan kepada para pahlawan yang dipetugasi oleh Bhayangkara Padmanaba (Bhapad) dan paduan suara oleh PaSPad. Upacara bendera pun berjalan dengan khidmat.

Pada HAP ini juga bertepatan dengan ulang tahun keduanya Padmanaba 72. Sehingga acara pun semakin meriah. Acara pertama yaitu upacara bendera menggunakan seragam kebesaran SMA Negeri 3 Yogyakarta. Kemudian dilanjutkan dengan acara ulang tahun Padmanaba 72 bersamaan dengan lomba makan kerupuk. Lomba makan kerupuk berlangsung sangat kompetitif, sehingga pemenang pun cukup sulit untuk ditentukan. Acara ketiga yaitu lomba futsal menggunakan daster. Para lelaki cukup bersemangat dalam perlombaan ini, gelak tawa pun juga cukup membuat suasana semakin meriah. Acara keempat yaitu lomba tarik tambang antara wanita – wanita tiga angkatan. Lalu dilanjutkan dengan water war yaitu perang air di lapangan tengah SMA Negeri 3 Yogyakarta. Acara ini adalah salah satu yang paling ditunggu oleh seluruh siswa SMA Negeri 3 Yogyakarta.

Hari Agustusan Padmanaba ini adalah salah satu wahana dimana siswa SMA Negeri 3 Padmanaba Yogyakarta merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia. Upacara bendera ini pun juga merupakan upaya untuk menghargai dan mendoakan pahlawan Indonesia yang telah gugur maupun yang telah berjuang bagi bangsa ini. Perlombaan – perlombaan pun juga sebagai ajang untuk melatih kerjasama dalam mencapai suatu tujuan. Sehingga selain meriah, kekhidmatan pun juga dapat teraih. Diharapkan siswa – siswi SMA Negeri 3 Padmanaba Yogyakarta, sebagai pemuda pemudi Indonesia, dapat melanjutkan perjuangan pahlawan dengan cara dapat berguna bagi nusa dan bangsa, dapat membantu memajukan bangsa Indonesia, dan juga sebagai penerus bangsa yang bijak. Dirgahayu Indonesiaku. Merdeka! Merdeka! Merdeka!

Penulis: Amalia Permata Insani

Facebook Comments Box
This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

Pengumuman

Publish : 20/03/2025
Siswa SMAN 3 Yogyakarta lolos SNBP 2024: ‘persentase mencapai 72,28%’
Sebaran fakultas yang dipilih oleh siswa-siswi SMAN 3 Yogyakarta pada jalur SNBP dan IUP UGM..
Publish : 10/03/2025
STRUKTUR ORGANISASI SMAN 3 YOGYAKARTA
Struktur Organisasi SMAN 3 Yogyakarta tahun 2025 Facebook Comments Box
Publish : 05/05/2023
Pengumuman Kelulusan Siswa Kelas XII Tahun Pelajaran 2022/2023
Kepada Padmanaba 78, Selamat atas keberhasilan menyelesaikan studi di SMA Negeri 3 Yogyakarta. Segala prestasi..
March 2025
M T W T F S S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

MAP SEKOLAH

Kontak Padmin lewat WhatsApp ?