Page 26 - ANTOLOGI PUISI X IPA 5
P. 26
Jangkar Merindu Lentera
Kaira Rania Surya (17)
Hei, jangkar tanpa tali
Manu tak mengerti
Lelaki yang penuh mimpi
Seseorang yang tak kan mati
Renjana yang kan amerta
Tapi tak acuh dan kian aksa
Daksa tanpa mata
Yang nirmala tapi membawa nestapa
Wahai buana
Bisakah kita bersama?
Ku lelah pada semuanya
Juga menyerah pada angannya
Lirih tanpa lirik
Musik yang penuh usik
Beda yang tak akan sama
Aku yang hanya lentera
Yang nyala tapi hilang
Terdiam pada angan
Usai pada tujuan
Berakhir dan tak berkelanjutan
24